Senin, 05 Agustus 2013

Cara Mengirim Resensi buku ke Korjak (Koran Jakarta)

Karena saya niat banget belajar resensi buku dan berkeinginan agar menembus media, maka saya dokumenkan cara-cara dan tipsnya, dari meng-copy postingan blog seorang teman yang langganan nembus media. Mbak Haya Aliya Zaki.
-------------------------------------------


Kirim resensi Anda ke Rubrik Perada e-mail :
opinikoranjakarta@gmail.com/ opinikoranjakarta@yahoo.co.id

Syarat tulisan:
1.       Panjang minimal 4.000 karakter (dengan spasi)
2.      Orisinal
3.      Komprehensif dalam mengupas
4.      Menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar
5.      Menggunakan logika bahasa yang mudah dicerna
6.      Tidak salah ketik
7.      Menyertakan kutipan-kutipan buku
8.      Menyertakan cover buku
9.      Terbit paling lama setahun sebelumnya.


 Jangan lupa menyertakan:

1. Kartu Identitas (KTP)
2. Nomor kontak yang dapat dihubungi
3. Foto diri
4. Nomor rekening
5. Pendidikan terakhir.

Wujud Cinta Sebenarnya pada Kopi Indonesia

Resensi pertama saya yang dimuat di media cetak Koran Jakarta pada kamis 23 mei 2013.
http://koran-jakarta.com/index.php/detail/view01/120059
-----------------------------------------------------------------------------------------



Wujud Cinta Sebenarnya pada Kopi Indonesia
Wujud Cinta Sebenarnya pada Kopi Indonesia
IST
Novel ini merupakan kisah romansa dengan alur yang agak lambat karena di berbagai sisinya selalu disediakan ruang untuk menceritakan seputar kopi dan bisnis coffee shop.
The Coffee Memory adalah novel yang beraroma kopi. Mengisahkan para pencinta kopi dengan segenap kerinduan dan eksotisme perjalanan menggapai cinta dan cita-cita.
Dania harus kehilangan Andro, suami yang amat dicintainya.

Dia harus mulai menata hidup sekaligus mengumpulkan tekad untuk melanjutkan mimpi dan cinta sang suami pada kopi. Bisnis coffee shop yang telah dirintis bersama semenjak Andro masih hidup harus dilanjutkan. Dengan tertatih dan usaha yang lebih keras karena coffee shop mereka telah kehilangan barista terbaiknya.

Pekerjaan barista tidak hanya seputar pemahaman tentang membuat dan menyajikan latte, macchiato, espresso, dan cappuccino, tetapi juga memahami filosofi dan histori yang tersimpan di balik setiap miligram serbuk kopi. Dania harus merekrut barista baru dan lebih survive terhadap persaingan bisnis yang tak bisa dihindarkan.

Katjoe Manis Coffee yang kini dipegang kendalinya oleh Dania ternyata banyak mengalami hambatan. Saingan kafe dan kedai kopi lain dengan konsep-konsep baru yang lebih fresh dan memikat semakin berdatangan. Apalagi Bookafeholik, kafe baru yang konsep dan strategi bisnisnya sangat kuat itu, tiba-tiba hadir di dekat ruko yang disewa oleh Dania untuk Katjoe Manis. Kafe baru itu adalah cabang dari usaha serupa yang sudah berjalan di beberapa kota lain. Dan pemiliknya adalah Pram, orang yang dikenal oleh Dania pada masa lalunya.

Sabtu, 03 Agustus 2013

Seorang Ibu Memang Harus Bahagia


Resensi saya dimuat di media Online NABAWIA.COM. 25.07.2013 : http://www.nabawia.com/read/652/seorang-ibu-memang-harus-bahagia




Judul Buku          : 20 Cara menjadi Ibu Bahagia.
Penulis               : Jazimah Almuhyi.
Penerbit             : Pustaka Adnan
Jumlah halaman : 158 halaman.
Tahun terbit       : Cetakan Pertama Februari 2012.
ISBN                  :  978-979-1010-46-0


‘Seorang Ibu mestinya bahagia dan banyak senyum. Siapapun dia, namun kenyataannya beberapa terlihat ibu yang tidak bahagia. Ada apa denganmu Ibu?’ 
Itu adalah pertanyaan yang mendasari Jazimah Almuhyi untuk menulis buku bersampul hijau menyejukkan itu.

Ramuan Fiksi yang Tidak Menjual Dongeng.

Resensi saya yang dimuat di Media Online RIMANEWS (Reviews og Indonesia and Malaysian Affairs) pada Senin 22.07.2013 : http://www.rimanews.com/read/20130722/111209/ramuan-fiksi-yang-tidak-menjual-dongeng




Karena hidup ini memang bukan dongeng. Novel ini menyajikan cerita fiksi yang berbeda dengan kebanyakan cerita novel chicklit yang lain. Bisa diistilahkan sebagai novel yang ‘melawan arus’ trend kisah novel-novel romance yang kemudian diikuti dengan film-film dan sinetron televisi. Kisah-kisah yang sering menggambarkan mudahnya mempertemukan sosok serupa pangeran dan sosok serupa putri yang penggambaran sosoknya cenderung mendekati kriteria fisik yang sempurna.

Cinderella Syndromemengisahkan tiga perempuan metropolis dengan segala pernik kehidupan mereka. Digambarkan secara natural, alur cepat tidak bertele-tele dengan banyak deskripsi. Erika, Violet, dan Annisa yang sama-sama dalm pergulatan batin sebuah pemikiran tentang apa tujuannya menikah?